JMS || kOTA Medan,
Wakil Presiden RI, Gibran Rakabuming Raka, melakukan kunjungan kerja ke Sumatera Utara untuk meninjau proyek strategis di Humbang Hasundutan. Dalam momentum tersebut, Dewan Pimpinan Cabang Asosiasi Pengusaha Mikro Kecil Menengah Mandiri Indonesia (DPC Apmikimmdo) Kota Medan turut ambil bagian memperkenalkan potensi UMKM lokal.
Didampingi oleh Kepala Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Sumatera Utara, Dr. Naslindo Sirait, S.E., M.M., perwakilan Apmikimmdo memperkenalkan ragam produk UMKM unggulan Kota Medan kepada Wapres di Lobby Cambridge, Medan.
Ketua DPC Apmikimmdo Medan, Batara Pieter Sinaga, S.E., yang saat ini sedang bertugas di Jakarta, mengutus sejumlah perwakilan organisasi untuk menyambut kedatangan Wapres. Turut hadir Sekretaris Jenderal Apmikimmdo, Ir. Harmi Marpaung, M.Eng., serta Rudi Ompusunggu, S.E., selaku Sekretaris Panitia Event UMKM, dan Lidia Delitika Siagian yang akrab disapa Tika sebagai Admin Kesekretariatan Apmikimmdo Medan.
Sebagai bentuk penghormatan dan simbol budaya, Apmikimmdo menyerahkan cinderamata berupa plakat dan ulos kepada Wapres Gibran. Penyerahan dilakukan sebagai harapan agar pemerintah pusat semakin memberi perhatian serius terhadap pemberdayaan UMKM, mendorong mereka naik kelas hingga mampu bersaing di pasar ekspor-impor.
“Kami ingin UMKM Medan tidak hanya bertahan, tapi tumbuh, berkembang, dan bersaing di kancah internasional,” ujar Harmi Marpaung.
Kegiatan ini menjadi momentum penting untuk memperkuat sinergi antara pelaku UMKM dan pemerintah, dalam upaya membangun ekonomi kerakyatan yang lebih kuat dan berkelanjutan.
(Lidia)