Peringati 10 Muharam, Desa Bojongmangu Santuni Anak Yatim Piatu
Kab Bekasi koran Sinar Pagi. Pemerintah Desa Bojongmangu peringati 10 Muharram 1445 Hijriyah, mengadakan santunan dan makan bersama, serta menyediakan permainan gratis, untuk anak yatim Piatu,
dalam rangka peringatan 10 Muharram 1445 Hijriyah.
Desa Bojongmangu mengadakan dalam rangka peringatan 10 Muharram 1445 Haijriyah,kepala Desa memberikan santunan dan makan bersama, serta menyediakan permainan gratis untuk anak yatim piatu pada senin (31/7/2023). Kegiatan yang digelar di halaman kantor Desa itu digelar dalam rangka peringatan 10 Muharram 1445 Hijriyah.
Kepala Desa Bojongmangu, Ibut Jari mengatakan, kegiatan ini dikhususkan untuk anak-anak yatim piatu dalam rangka peringatan lebaran anak yatim-piatu 10 Muharram 1445 Hijriyah/28 Juli 2023. Tentu saja untuk memberikan motivasi dan menggembirakan ,membahagiakan para yatim-piatu di Desa Bojongmangu.
Kurang lebih dari 114 Anak Yatim Piatu, kita santuni, diajak makan bersama dan disediakan berbagai macam permainan anak, khusus buat anak yatim digratiskan ditambah hidangan yg lain seperti. bakso, sosis, minuman ringan dan itu semuanya di gratiskan.ungkapnya.
Ibut juga mengatakan kegiatan santunan dan makan bersama ini, bersumberr dari anggaran dari para donatur, pemerintah desa Bojongmangu, BPD dan para tokoh masyarakat dan Agama.
“Memang kegiatan santunan anak yatim-piatu ini setiap tahun selalu diadakan, kedepan kegiatan seperti ini akan kami laksanakan dan lebih baik lagi, lebih meriah lagi, agar anak anak yatim yang ada di wilayah Desa Bojongmangu khususnya selalu gembira,” harapnya.
Acara santunan dan makan bersama anak yatim-piatu tersebut hadiri Camat Bojongmangu, Bhabinkamtibmas dan Babinsa.(IAN)